Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Drs H Azhari meresmikan gedung Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Bireuen, Gandapura, Senin (9/10/2023)

Kakanwil Kemenag Aceh Resmikan Gedung MTsN 1 Bireuen

Bireuen, InfoPublik – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Drs H Azhari meresmikan gedung Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Bireuen, Gandapura, Senin (9/10/2023).

Gedung yang diresmikan tersebut merupakan bantuan rehabilitasi dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dan gedung baru dari dana SBSN (Surat Berharga Syariah Negara).

Azhari mengatakan, gedung baru yang sudah sekarang harus disyukuri dengan sebaik-baik. Oleh karenanya, ia berharap kepada guru, tenaga kependidikan dan siswa-siswa MTsN 1 Bireuen agar menjaga dan merawatnya dengan baik.

“Merawat dan menjaga dengan baik yang sudah ada juga bagian dari cara kita bersyukur,” kata Azhari.

Sementara Kepala MTsN 1 Bireuen, Munawar SAg mengatakan, pada tahun 2022 lalu, MTsN 1 Bireuen mendapatkan bantuan renovasi 1 ruang kelas dari Kementerian PUPR.

“Kami bersyukur karena sebelum itu banyak ruang kelas yang rendah dan rusak karena bangunan lama dan tidak mungkin direnovasi dengan dana BOS. Alhamdulillah, terima kasih kepada Kementerian PUPR melalui Dirjen Cipta Karya, Balai Prasarana Permukiman Wilayah Aceh yang telah membantu renovasi tersebut,” ujarnya.

Pada tahun yang sama, MTsN 1 Bireuen juga mendapatkan bantuan 6 ruang kelas yang dibiayai SBSN sebesar 2.4 miliar rupiah dan mobiler sebesar 400 juta rupiah.

“Kami juga sangat bersyukur atas bantuan tersebut karena kita kekurangan ruang kelas. Ruang yang kita gunakan saat itu adalah ruang ketrampilan dan ruang-ruang lainnya yang dibantu oleh guru,” kata Munawar.

Menurut Munawar, MTsN 1 Bireuen merupakan madrasah tsanawiyah tertua di Kabupaten Bireuen. Dulunya bernama MTsN Model Gandapura, lalu pada tahun 2017 berubah menjadi MTsN 1 Bireuen.

Selain MTsN 1 Bireuen, Kementerian PUPR juga merehab gedung Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 41 Bireuen.

Menurut Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Aceh, H Zulkifli SPd MPd, Bireuen mendapatkan dana rehabilitisasi ruang kelas dari Kementerian PUPR untuk MTsN 1 Bireuen di Gandapura dan MIN 41 Bireuen di Rheuem Barat, Samalanga, masing-masing senilai 8,9 miliar rupiah dan 2,1 miliar rupiah. (mc04)

sumber: infopublik.id

Check Also

Visi dan Misi Pelayanan Terpadu Satu Pintu